Senin, 24 Oktober 2011

Rumah Idaman “Jangan Cuma Menyenangi Karpet....” plus 2 more

Rumah Idaman “Jangan Cuma Menyenangi Karpet....” plus 2 more


Jangan Cuma Menyenangi Karpet....

Posted: 25 Oct 2011 04:40 AM PDT

KOMPAS.com - Pemakaian karpet saat ini banyak diterapkan untuk memperindah lantai. Dengan karpet, tampilan ruangan menjadi lebih nyaman dan menarik.

Hanya saja, jangan pernah menyenangi karpet tanpa memperdulikan perawatannya. Bila Anda tak acuh, karpet bisa menjadi salah satu sumber pengumpul debu yang tentunya tidak baik untuk pernafasan penghuni rumah. Berikut cara mudah membersihkannya: 

Perhatian lebih

Anda harus mengetahui, bahwa karpet membutuhkan perhatian relatif lebih banyak ketimbang penutup lantai seperti keramik. Saat hendak membersihkan karpet, pindahkan dulu perabotan di atasnya.

Deterjen

Kedua, apabila karpet Anda diletakkan di ruang publik yang banyak dilalui orang, semprotkan sedikit cairan deterjen lebih dulu. Cairan ini akan membantu membersihkan kotoran di dasar karpet.

Penyedot

Gunakan penyedot debu dan mulai menyedot dari satu pojokan dengan berjalan mundur, lalu berpindah ke bagian lain. Lakukan hal ini dengan cermat dan jangan membersihkan secara berpindah-pindah.

Sedotlah debu secara menyeluruh. Jika lapisan karpet bisa dibuka, sedot bagian baliknya.

Berulang

Setelah melakukan penyedotan debu satu kali, ada baiknya Anda mengulangi lagi agar terlihat makin bersih dan nyaman saat digunakan kembali.

Tak sulit, bukan? Selamat bersih-bersih!

This entry passed through the Full-Text RSS service — if this is your content and you're reading it on someone else's site, please read the FAQ at fivefilters.org/content-only/faq.php#publishers. Five Filters recommends: Donate to Wikileaks.

Langkah Praktis Merenovasi Permukaan Dinding Bergelombang

Posted: 25 Oct 2011 04:03 AM PDT

KOMPAS.com - Suatu hari Anda menyadari, dinding rumah Anda tampak tidak rata. Ada permukaan dinding bergelombang yang disebabkan kurang rapinya proses pengacian.

Tenang saja, Anda tidak perlu khawatir soal itu. Untuk memperbaiknya tanpa bantuan tukang, ada enam langkah praktis bisa Anda terapkan sendiri. Simak berikut ini:

Kupas lapisan cat

Gunakan kape untuk melepaskan cat yang menempel pada dinding. Kupas hingga acian semen terlihat.

Bersihkan permukaan dinding

Setelah seluruh cat terkelupas, bersihkan debu dan serpihan cat. Debu dan kotoran akan mengganggu daya rekat semen aci yang akan ditempelkan pada dinding.

Basahi dinding dengan air

Pembahasan dilakukan agar tak terjadi retak rambut ketika dilakukan pengacian ulang. Dinding basah akan membuat acian cepat kering dan retak.

Aci ulang

Lakukan pengacian hingga permukaan rata. Anda dapat menggunakan semen yang dicampur bahan aditif. Semen instan juga dapat jadi pilihan. Gunakan roskam dari papan melaminto agar hasil lebih maksimal.

Plamir

Sebagai alternatif agar tampilan dinding lebih sempurna, Anda dapat menggunakan campuran milk (sejenis kalsium) dan lem bangunan sebagai plamir dinding.

Cat ulang

Setelah semua pekerjaan selesai dan permukaan dinding telah kering, lakukan pengecatan ulang. Sesuaikan warna cat dengan selera Anda atau warna cat sebelumnya.

Selamat mencoba! (Fredi)

This entry passed through the Full-Text RSS service — if this is your content and you're reading it on someone else's site, please read the FAQ at fivefilters.org/content-only/faq.php#publishers. Five Filters recommends: Donate to Wikileaks.

Kemenpera Minta Tambah Anggaran

Posted: 25 Oct 2011 03:43 AM PDT

JAKARTA, KOMPAS.com - Tahun depan Kementerian Perumahan Rakyat (Kemenpera) akan memperoleh anggaran sebanyak Rp 4,604 triliun. Jumlah anggaran dalam RAPBN kali ini tidak mendapat tambahan anggaran hasil optimalisasi badan anggaran.

"Total anggaran Kementerian Perumahan Rakyat dalam RAPBN 2012 sebesar Rp 4,604 Triliun," kata Ketua Komisi V DPR Yasti Soepredjo Mokoagow saat memimpin Rapat Kerja Komisi V di Jakarta, Senin (24/10/2011) tadi.

Menurut Yasti, jumlah anggaran tersebut merupakan hasil keputusan bersama antara Komisi V DPR dengan pemerintah. Sementara itu, Menteri Perumahan Rakyat (Menpera) Djan Faridz berharap, ke depan DPR bisa meningkatkan alokasi dana Kemenpera mengingat kebutuhan rumah masyarakat berpenghasilan rendah (MBR) terus meningkat setiap tahunnya.

"Saya bingung juga kalau anggaran RAPBN 2012 Kemenpera tidak dinaikkan. Padahal, kebutuhan rumah dan program Kemenpera untuk menyediakan perumahan bagi masyarakat masih cukup besar," terang Djan.

Kemenpera, imbuh Djan, akan terus menggandeng mitra kerja serta para pemangku kepentingan bidang perumahan untuk mendorong peningkatan program perumahan dan kawasan permukiman di Indonesia. Selain itu, dirinya menginginkan agar kawasan permukiman di sepanjang Kali Ciliwung bisa direvitalisasi.

This entry passed through the Full-Text RSS service — if this is your content and you're reading it on someone else's site, please read the FAQ at fivefilters.org/content-only/faq.php#publishers. Five Filters recommends: Donate to Wikileaks.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar