Senin, 09 Mei 2011

Rumah Idaman “Tol Balaraja-Pandeglang Mulai Dibangun Tahun 2012” plus 2 more

Rumah Idaman “Tol Balaraja-Pandeglang Mulai Dibangun Tahun 2012” plus 2 more


Tol Balaraja-Pandeglang Mulai Dibangun Tahun 2012

Posted: 10 May 2011 05:56 AM PDT

PANDEGLANG, KOMPAS.com - Pembangunan jalan bebas hambatan (tol) dari Balaraja, Tangerang sampai ke Kecamatan Panimbang, Kabupaten Pandeglang, Provinsi Banten, dimulai pada tahun 2012.

"Informasinya, pembangunan jalan tol itu sudah mulai ada kegiatan fisik pada 2012, mudah-mudahan saja bisa direalisasikan," kata Bupati Pandeglang Erwan Kutubi, saat pembukaan musyawarah rencana pembangunan jangka menengah daerah (RPJM) Pandeglang, Selasa.

Pemerintah Kabupaten Pandeglang, kata dia, mendukung pembangunan jalan tol dari Balaraja Tangerang hingga ke wilayah wisata Tanjung Lesung, Kecamatan Panimbang, Kabupaten Pandeglang. "Kita mendukung pembangunan jalan tol itu, karena akan mendorong kemajuan Pandeglang, terutama di wilayah selatan," ujarnya.

Menurut dia, keberadaan jalan tol tersebut akan membawa dampak positif bagi perkembangan Pandeglang, terutama dalam mengembangkan kawasan wisata khususnya Tanjung Lesung.

Kawasan wisata Tanjung Lesung, kata dia, merupakan salah satu objek wisata andalan dan selama ini cukup banyak dikunjungi wisatawan, baik domestik maupun mancanegara. Pembangunan jalan tol tersebut, lanjut dia, seiring dengan program Pemkab Pandeglang yang menjadikan sektor pariwisata sebagai sektor andalan di samping pertanian.

Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Pandeglang Aah wahid Maulany menjelaskan, pembangunan jalan tol itu sangat sejalan dengan program Kabupaten Pandeglang yang menjadikan pariwisata sebagai sektor andalan, jadi tidak alasan untuk tidak mendukung.

"'Master plan'-nya sudah ada, tapi kalau pelaksanaan pembangunannya kemungkinan setelah Bandara Banten Selatan, atau bersamaan dengan Bandara," tuturnya. Mengenai 'rute' jalan tol itu, menurut dia, dari Kecamatan Balaraja Tangerang- Kecamatan Petir (Serang)-Cibadak (Lebak)-warung Gunung (Lebak)-Bojong (Pandeglang)-Patia (Pandeglang)-Panimbang (Pandeglang). 

This entry passed through the Full-Text RSS service — if this is your content and you're reading it on someone else's site, please read the FAQ at fivefilters.org/content-only/faq.php#publishers. Five Filters featured article: If At First You Don't Succeed - Four Decades Of US-UK Attempts To Topple Gadafi.

Bogor Perketat Izin Baru Pengembang

Posted: 10 May 2011 05:52 AM PDT

BOGOR, KOMPAS.com  - Komisi C DPRD Kota Bogor, Jawa Barat, merekomendasikan Pemerintah Kota Bogor memperketat izin bagi pengembang untuk membangun perumahan baru.

"Kita akan rekomendasikan agar pemerintah kota lebih selektif mengeluarkan izin pembangunan bagi developer," kata Sekretaris Komisi C DPRD Kota Bogor, Dadang Ru'yatna usai menerima perwakilan warga Perumahan Taman Tirta Cimanggu yang berunjuk rasa di gedung DPRD, Senin.

Selain itu, kata Dadang yang didampingi Muaz HD anggota Komisi C, Pemkot juga harus lebih tegas dalam mengeluarkan siteplan dan meningkatkan pengawasan terhadap realisasi pembangunan yang diajukan pengembang.

Menurut Dadang, langkah ini dilakukan guna meminimalkan keberadaan pengembang nakal yang tidak mengindahkan peraturan pembangunan yang ada, sehingga merugikan masyarakat. "Pemerintah daerah harus lebih hati-hati mengeluarkan izin developer, jangan sampai developer ini menyulitkan masyarakat," katanya.

Dadang menyebutkan, keluhan masyarakat terkait pengembang mulai marak diterima. Berbagai permasalahan yang disampaikan diantaranya belum tersedianya fasilitas umum dan fasilitas sosial maupun kualitas bangunan yang kurang layak.

Oleh karena itu, lanjut Dadang, keberadaan pengembang perlu diawasi karena itu penting bagi tata bangunan di Kota Bogor yang sudah masuk zona merah. "Tata ruang Bogor sudah merah, keberadaan developer perlu diawasi agar pembangunan yang dilakukan sesuai dengan tata ruang yang ada," katanya.

Sementara itu, Muaz menambahkan, perintah hendaknya tidak hanya fokus pada penerimaan PBB pada pembangunan tersebut, tapi juga turut mengawasi pelaksanaan pembangunan yang dilakukan developer.

"Pemerintah harus memastikan, apakah pembangunan sudah sesuai dengan tata ruang, berapa yang mereka jadikan bangunan dan berapa ruang terbuka hijau yang telah disediakan," katanya.

Sebelumnya, sekitar 100 orang warga RW 13 Perumahan Taman Tirta Cimanggu, Kelurahan Mekarwangi, Kecamatan Tanah Sareal Kota Bogor mendatangi DPRD menuntut diberikannya sanksi kepada PT Sinar Tirta Mas Abadi selaku developer yang tidak menyelesaikan tanggungjawabnya untuk melengkapi fasum dan fasos.

This entry passed through the Full-Text RSS service — if this is your content and you're reading it on someone else's site, please read the FAQ at fivefilters.org/content-only/faq.php#publishers. Five Filters featured article: If At First You Don't Succeed - Four Decades Of US-UK Attempts To Topple Gadafi.

Starbucks, Ace Hardware, XXI Ramaikan Solo Paragon

Posted: 10 May 2011 01:16 AM PDT

JAKARTA, KOMPAS.com - Sejumlah penyewa yang memiliki merek terkenal bakal meramaikan Solo Paragon Lifestyle Mall, yang dijadwalkan beroperasi bulan Oktober 2011. Para penyewa itu antara lain Starbucks, Ace Hardware, Informa, XXI, Charles & Keith, Toys Kingdom, Electronic Solutions, The Little Things dan beberapa lagi.

Direktur Solo Paragon Lifestyle Mall, Yohanes Chandra kepada Properti.Kompas.com menjelaskan, penyewa dengan brand terkenal ini beberapa di antaranya belum pernah ada di Kota Solo. "Mereka mau buka di Solo Paragon, tentunya mereka yakin mal ini sesuai dengan pangsa pasar mereka," jelas Yohanes Chandra, putra pasangan Chandra Tambayong dan Susiani Margono.

Solo Paragon Lifestyle Mall yang berkonsep "shopping, dining, entertainment" ini merupakan salah satu properti di kawasan superblok Solo Paragon seluas 4,2 hektar di jantung kota Solo. Luas mal itu 60.000 meter persegi. "Okupansi mal sampai Mei ini sudah 80 persen. Banyal penyewa lain berminat, tapi tempatnya terbatas. Dan yang menarik, beberapa brand belum pernah ada di kota Solo," kata Yohanes.

Mal dengan 5 lantai ini merupakan mal gaya hidup di mana kawasan Citywalk menjadi pusat food and beverage yang bernuansa alfresco dining. "Suasananya kira-kira seperti Paris Van Java," kata Yohanes, penanggung jawab Solo Paragon Lifestyle Mall.

Ia memperkirakan setelah mal beroperasi Oktober tahun ini, harga apartemen Solo Paragon akan melonjak. Jumlah unit apartemen yang dibangun 527 unit. Dari jumlah itu, 85 persen di antaranya sudah terjual habis. "Sampai bulan Mei, hanya tersisa 70 unit," kata Jessica Tji, Direktur Solo Paragon, yang membawahi apartemen dan hotel. Harga apartemen mulai dari Rp 300 juta untuk unit studio.

Sementara 237 unit kondotel sudah habis terjual. Saat ini sedang dipasarkan kondotel longstay di lantai 21 dengan harga Rp 400 juta, rental guarantee 20 persen, bebas service charge dua tahun, full furnished, dan mendapatkan gratis 30 poin per tahun. (Robert Adhi Kusumaputra)

This entry passed through the Full-Text RSS service — if this is your content and you're reading it on someone else's site, please read the FAQ at fivefilters.org/content-only/faq.php#publishers. Five Filters featured article: If At First You Don't Succeed - Four Decades Of US-UK Attempts To Topple Gadafi.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar